20.4.12

FaceLock, Aplikasi Face Unlock untuk Non Android 4.0 ICS

Tags

Face Unlock dan Android Beam adalah dua dari fitur baru pada Android 4.0 Ice Cream Sandwich. Tapi, jika Anda memiliki ponsel Android yang berjalan dengan Android 2.3.6 ke atas, jangan khawatir, karena Anda masih bisa menikmati fitur face unlock dari Android 4.0 ICS melalui aplikasi FaceLock berikut.

Diciptakan oleh SmartApps Mobile, FaceLock app memungkinkan Anda untuk menggunakan wajah sebagai kunci untuk unlock dan mengakses ponsel Android. Kabar baiknya, Anda bahkan tidak memerlukan kamera depan untuk menggunakan aplikasi ini. Aplikasi ini dapat memanfaatkan rear camera untuk unlock smartphone Anda.

Menjalankan aplikasi FaceLock akan membawa Anda ke menu utama dengan pilihan yang memungkinkan Anda menyesuaikan tampilan aplikasi. Untuk mengaktifkan FaceLock pada smartphone, cukup tap pada ?Enable FaceLock? button dari menu utama. Aplikasi pun akan aktif secara otomatis.



FaceLock juga memungkinkan pengguna mengambil foto mereka dan membuat aplikasi mengidentifikasi pemiliknya. Untuk membuat aplikasi bekerja demikian, cukup tap ?Train face recognition? button untuk mulai mengambil gambar. Aplikasi mengharuskan Anda mengambil setidaknya 7 foto diri pada angle dan kondisi cahaya yang berbeda.

Anda bisa mencukur jenggot pada foto pertama, mengenakan kacamata pada foto kedua, tersenyum pada foto ketiga, bersembunyi di ruangan gelap, dan sebagainya sehingga aplikasi memiliki foto yang cukup untuk bisa mendeteksi wajah Anda. Anda bahkan dapat mengambil foto dari teman terpercaya Anda, sehingga memungkinkan mereka untuk membuka ponsel Anda.

Seperti halnya fitur Face Unlock pada Android 4.0 Ice Cream Sandwich, aplikasi FaceLock juga memiliki rencana cadangan jika tidak berhasil mengenali wajah pemiliknya. Aplikasi akan menganjurkan pengguna untuk memasukkan PIN dan password. Anda bisa mengatur password atau PIN dengan tap Set password/PIN dari menu utama aplikasi. Bagaimana, tertarik untuk mencoba aplikasi ini? Anda bisa download langsung melalui Google Play Store secara cuma-cuma. [android.gopego.com]


EmoticonEmoticon